Lokasi dan Harga Tiket Masuk Pantai Watu Bale Kebumen, Tempat Wisata Baru Yang Sedang Hits

Lokasi dan Harga Tiket Masuk Pantai Watu Bale Kebumen – Sudah bosan dengan nuansa pantai yang biasa biasa saja, nah tentunya anda ingin merasakan hal lain bukan ketika berada di sebuah pantai, jawabanya kini ada di Pantai Watu Bale Kebumen yang saat ini sedang hits dan banyak diperbincangkan di berbagai sosial media. Lantas apakah yang membedakan Pantai Watu Bale ini dengan berbagai pantai lainnya. Pastinya perbedaannya santa mencolok, mengingat pengelola pantai ini sangat kreatif dalam memadukan nuansa pegunungan nan indah dengan dipadukan dengan pemandangan pasir serta bibir pantai nan menawan. Hal ini dibuktikan dengan pengadaan spot spot diatas pohon yang bisa dijadikan tempat untuk menikmati pemandangan sekaligus menikmati semilirnya angin yang bertiup.

Pantai Watu Bale Kebumen ini menawarkan pesona rumah pohon yang menawan dan bisa kamu naiki di atas bukit panduruan. Lokasi yang strategis tepat berada di bibir pantai membuatnya semakin menarik untuk dijadikan spot pemotretan diatas bukit dengan objek hamparan laut yang biru. Namun yang perlu diperhatikan saat menaiki rumah pohon ini kamu harus berhati hati ya, selain tempatnya yang sedikit sempit, jika banyak pengunjung lain yang antri maka kamu harus cepat turun lho sehabis ambil gambar, kan kasian yang nunggu nantinya.

Selain rumah pohon, ada juga jembatan segitiga, pasti jembatan ini membuatmu makin penasaran dan ingin segera berkunjung ke Pantai Watu Bale ini, apalagi jika dibandingkan dengan rumah pohon, jembatan segitiga ini menjadi salah satu spot berfoto yang sempurna, terlebih jika cuaca nya sangat mendukung, kamu pasti akan mendapatkan gambar yang berkelas layaknya fotografer profesional.

Dan yang tak kalah penting lagi adlah kamu harus menikmati bagiamna rasanya naik kapal Titanic, tapi ini bukan sebenarnya lho, hanya saja namanya dibuat titanic lantaran memang mirip sebuah ujung kapal. Namanya tebing titanic, tebing ini dibuat sedemikian rupa sehinga nantinya kamu bakalan merasakan hembusan angin bertiup layaknya Jack dan Rose yang lagi berfose di moncong perahu, dijamin romantis abis deh.

Lokasi dan Rute Pantai Watu Bale Kebumen

Masih bingung dengan lokasi Pantai Watu Bale, jangan khawatir, Lokasi Pantai Watu Bale Kebumen ini sekitar 45 menit dari Kota Gombong. Letaknya berada di komplek Pantai Desa Pasir atau tepatnya di sebelah barat Pantai Karang Bolong, dan sebelah timur Pantai Menganti. Kalau masih belum jelas juga, rutenya utama adalah dengan menuju ke pantai Karang Bolong. Kemudian kamu tinggal mengarahkan kendaraan menuju barat mengikuti papan petunjuk menuju ke Pantai Desa Pasir nah, disana akan ada penujuk jalan lagi yang akan menunjukkan lokasi dimana Pantai Watu Bale berada.

Also Read : Lokasi dan Rute Menuju Pantai Cemara Sewu Bantul Jogja, Objek Wisata Baru Yang Masih Belum Terjamah

Kendala saat memasuki Pantai Watu Bale ini adalah soal aksesnya, jalannya yang tak cukup untuk roda 4 mengharuskan kamu untuk meninggalkannya di tempat parkir dan harus berjalan kurang lebih 15 menit, itung itung olahraga kan ! namun jika sudah sampai disana rasa lelahmu akan terbayar lunas deh.

Harga Tiket Masuk Pantai Watu Bale Kebumen

Harga tiket masuk Pantai Watu Bale ini sangat murah sekali yakni Rp 5.000 untuk satu orang pengunjung, dan apabila kamu ingin mengambil foto di tiga wahana yang sudah saya sebutkan diatas, kamu diwajibkan untuk membayar lagi senilai Rp 5.000 saja. Selain berbagai hal tersebut, tentunya kamu juga akan dikenakan biaya parkir senilai Rp 2.000 untuk kendaraan bermotor dan Rp 5.000 untuk mobil atau kendaraan roda 4.