Lokasi dan Daftar Harga Menu Café Taman Pinus Jalibar Batu, Serunya Menikmati Kopi Ditengah Hutan Pinus

Lokasi dan Daftar Harga Menu Café Taman Pinus Jalibar Batu – Batu menjadi salah satu daerah di Jawa Timur yang sangat populer. Kepopuleran daerah ini pastinya tak lepas dari banyaknya tempat wisata alam yang ada di kota Batu. Belokasi di daerah perbukitan membuat suasana di kota Batu terasa sangat nyaman, sejuk dan asri.

Berkat letak geografis yang dinilai sangat strategis tersebut membuat kota Batu sering dijadikan sebagaik jujukan berlibur dengan keluarga, teman atau pasangan. Sebelumnya para travellers sempat dibuat penasaran dengan Coklat Klasik Café, kali ini Batu kembali menghadirkan satu café bernama Café Taman Pinus Jalibar.

Sesuai dengan namanya café yang masih mengangkat tema outdoor ini berlokasi ditengah-tengah hutan pinus. Hampir setiap café yang ada di Batu selalu menyuguhkan pemandangan alam yang sangat mempesona, salah satunya adalah Café Taman Pinus Jalibar ini.

Sebagai salah satu café outdoor di Batu rupanya Café Taman Pinus Jalibar ini sangat cocok untuk kamu yang suka nongrong. Tak hanya diramaikan dengan kawula muda rupanya anak-anak dan orang tua juga banyak yang mengunjungi café ini saat akhir pekan.

Selain sebagai tempat nongkrong namun rupanya Café Taman Pinus Jalibar Batu ini juga sangat cocok sebagai tempat untuk menghilangkan rasa penat. Berlokasi di tengah hutan pinus membuat café ini terasa sangat damai.

Di samping itu café ini juga didesain secara menarik dengan hadirnya beberapa spot menarik sepertirumah kayu, gazebo, hammock dan masih banyak lainnya. Café Taman Pinus Jalibar Batu menyediakan aneka makanan lezat dan yang menjadi menu andalan di café ini adalah bakso.

Seperti yang diketahui jika bakso menjadi kuliner khas kota Malang dan Batu. Jadi sudah menjadi hal yang lumrah jika café ini ikut mempopulerkan makanan yang berbahan dasar daging sapi yang dipadukan dengan kuah yang sangat gurih, segar dan lezat.

Also Read : Jam Buka dan Daftar Menu Oikii Cafe dan Resto Malang, Wisata Kuliner Ngehits dengan Konsep Outdoor Garden

Lokasi dan Rute Menuju Café Taman Pinus Jalibar Batu

Buat kamu yang ingin mengunjungi Café Taman Pinus Jalibar ini kamu bisa datang ke Desa Oro-oro Ombo yang terletak di Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Akses jalan menuju café ini sangat mudah dan bahkan rutenya pun bisa dilihat Maps.

Harga Menu di Café Taman Pinus Jalibar Batu

Café Taman Pinus Jalibar merupakan cafe di kota Batu yang mengusung tema outdoor. Walaupun begitu menu makanan dan minuman di café ini memiliki citarasa yang sangat khas dan pastinya membuat kamu ketagihan.

Lantas berapa harga makanan dan minuman di café ini? Jika menyebut nama café pertama kali yang muncul adalah harganya yang mahal. Soal harga kamu tak perlu khawatir ya guys karena harga menu makanan di café ini tidak akan membuat kantong jebol.

Harga menu makanan dan minuman di café ini berkisar Rp. 5.000 sampai Rp. 25.000 saja. Bagaimana sangat terjangkau bukan? Dengan, harga yang tidak terlalu murah tersebut kamu sudah bisa menikmati hidangan lezat dengan pemandangan dan suasana yang bisa membuat diri menjadi lebih tenang.

Tak hanya menyuguhkan menu-menu dengan cita rasa yang super lezat di Café Taman Pinus Jalibar Batu juga terdapat fasilitas pendukung yang membuat para pengunjung betah berlama-lama di café ini. Fasilitas pendukung itu diantaranya adalah arena permainan untuk anak, spot hammock dan ayunan.

Bahkan dalam momen tertentu di café ini juga sering dijadikan lokasi untuk mengadakan even seperti parade Band dan seminar.