Harga Tiket Masuk dan Lokasi Bukit Monjet Sembalun – Saat ini spot gardu pandang dengan model tangan raksasa menjadi trend dalam dunia wisata. Spot selfie dengan model gardu pandang tangan aksasa ini pertama kali digunakan oleh tempat wisata Hutan Pinus Pengger di Jogja dan langsung menjadi hits. Berikutnya diikuti oleh Coban Putri Malang, dan kali ini muncul lagi sebuah destinasi wisata dengan menggunakan gardu pandang tangan raksasa, yakni Bukit Monjet Sembalun yang berada di Lombok.
Tempat wisata alam di Lombok yang satu ini cukup unik, meskipun untuk gardu padangan yang dimilikinya mengikuti gaya Hutan Pinus Pengger. Disini kalian selain mendapatkan foto seperti di Jogja, dibukit ini juga menawarkan keindahan yang sangat luar biasa dengan background persawahan yang sangat luas.
Layaknya karpet raksasa, persawahan yang menjadi view dari Bukit Monjet ini mempunyai bentuk kota-kotak yang sangat menyejukkan mata. Maka tidak heran jika banyak para pecinta wisata mulai berbondong-bondong untuk menyinggahinya. Untuk kalian pecinta selfie, pastikan hasil foto kalian menjadi lebih sempurna disini.
Lokasi Bukit Sembalun ini berada di kaki gunung Rinjani yang sudah tersohor akan keindahannya, maka tidak heran meskipun baru dibuka sudah mulai ramai dikunjungi para traveller. Karena memang lokasinya berada di kawasan yang cukup potensial untuk dikembangkan menjadi tempat wisata populer di Lombok.
Selain menawarkan spot foto dengan model tangan raksasa, disini kalian juga bisa menjajal spot yang lainnya seperti sayap kupu-kupu dan juga spot jalan berujung. Dan untuk backgroundnya masih tetap sama, yakni dengan karpet raksasa.
Also Read : Harga Tiket Masuk dan Lokasi Bukit Asmara Situk, Spot Wisata Ngadem Terbaru di Banjarnegara
Lokasi dan Alamat Bukit Monjet Sembalun Lombok
Kalian merasa tertarik dan penasaran dengan destinasi wisata yang satu ini, lokasi Bukit Monjet ini berada di Jalan wisata Gunung Rinjani, Desa Sembalun Bumbung, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur, NTB.
Untuk rute menuju Bukit Sembalun sendiri cukup mudah ditemukan guys, mengingat Sembalun sendiri merupakan salah satu pos pendakian di Gunung Rinjani. Kalian bisa mengambil arah dari kota Mataram makan sudah banyak papan petunjuk yang mengarahkan pada arah Sembalun. Kurang lebih sekitar 4 jam waktu perjalanan dari Mataram untuk menuju Sembalun,
Harga Tiket Masuk Bukit Monjet Sembalun Lombok
Untuk bisa menikmati karya Tuhan yang sangat luar biasa indahnya tersebut, pengunjung hanya dipatok biaya masuk yang sangat murah sekali, yakni sebesar Rp. 5 ribu saja per orang. Harga tiket masuk Bukit Monjet ini sudah merupakan bebasa biasa untuk berfoto di sepot-spot yang lainnya guys.