Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Puthuk Panggang Welut Mojokerto – Dengan semakin popularitasnya sosial media, maka membuat banyak sekali sisi baik yang bisa kita dapatkan, meskipun tak jarang ada beberapa sisi buruk didalamnya, semua tergantung pribadi masing-masing gimana menyikapinya.
Salah satu sisi baik dengan adanya sosial media ini adalah semakin mudahnya seseorang dalam mengetahui tempat baru, seperti lokasi wisata. Seperti yang dialami oleh salah satu wisata ngehits di Jawa Timur yakni Puthuk Panggang Welut Mojokerto.
Dengan adanya instagram tersebut, membuat nama Puthuk Panggang Welut Mojokerto ini pun mulai dikenal banyak orang, karena tempat wisata ini memiliki berbagai spot fotogenic yang membuat foto para pengunjung makin kece nantinya.
Selain memiliki pemandangan alam yang sangat asri, udara pun juga sengat sejuk sehingga membuat banyak wisatawan betah untuk berlama-lama disini. Pemandangan alam yang dimiliki oleh Puthuk Panggang Welut Mojokerto ini sangat memanjakan mata, sehingga bisa jadi salah satu pilihan yang tepat untuk refreshing pada saat akhir pekan tiba.
Sejauh mata memandang, kalian bakal melihat deretan pohon pinus yang menjulang tinggi dan rindang, sehingga membuat para wisatawan pun tidak akan kepanasan saat main kesini di siang hari. Selain itu, terdapat banyak sekali berbagai spot foto selfie yang disediakan pengelola didalam tempat ini.
Puthuk Panggang Welut Mojokert ini dibangun pertama kali pada tahun 2017 silam, dimana hadirnya tempat wisata ini merupakan inisiatif dari pada mahasiswa UNESA yang menyulap kawasan hutan ini menjadi sebuat tempat wisata keren untuk dikunjungi.
Beberapa spot foto selfie yang ada disini mulai dar rumah pohon, paying warna-warnia, batu warna-warni, taman bunga, hingga frame love yang jadi langganan foto para wisatawan yang berkunjung kesini.
Also Read : Lokasi dan Jam Buka Alaska (Alas Karetan) Kediri, Pesona Wisata Alam Terbaru Yang Siap Diburu
Lokasi dan Rute Menuju Puthuk Panggang Welut Mojokerto
Apakah kalian sudah siap berpetualang kesini? Lokasi Puthuk Panggang Welut Mojokerto ini berada di Lereng Gunung Penanggungan,Desa Nogosari, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.
Untuk jarak tempuh Puthuk Panggang Welut Mojokerto ini dari alun-alun Mojokerto sekitar 36 KM dengan waktu tempuh sekitar 55 Menit. Mungkin lumayan jauh ya jaraknya, akan tetapi perjalanan panjang kalian ini bakal dibalas dengan pemandangan yang diberikan oleh tempat wisata yang keren ini.
Jika kalian bingung rute menuju Puthuk Panggang Welut Mojokerto ini, maka kalian bisa meminta bantuan pada aplikasi Google Maps nanti, karena tempat wisata yang satu ini sudah terdaftar disana. Jangan sungkan juga untuk bertanya pada penduduk sekitar agar bisa diberikan petunjuk menuju kesini.
Harga Tiket Puthuk Panggang Welut Mojokerto
Sebelum kalian masuk kesini, untuk harga tiket masuk Puthuk Panggang Welut Mojokerto ini murah banget kok, kamu hanya akan dikenakan biaya sebesar Rp 8.000 saja nantinya. Untuk jam operasional dari tempat wisata ini mulai pukul 08.00 WIB dan tutup pada pukul 16.30 WIB.
Tempat wisata yang satu ini selalu ramai didatangi pengunjung pada saat akhir pekan tiba, hal ini tentu karena mereka sangat penasaran dengan keindahan alam yang disajikan oleh Puthuk Panggang Welut Mojokerto tersebut. Jadi kapan kalian mau berkunjung kesini? Ajak serta merta keluarga dan teman kalian ya guys, agar liburan kalian makin seru nantinya.
Mungkin cukup sekian dulu ya guys jalan-jalan kita kali ini di Puthuk Panggang Welut Mojokerto, semoga apa yang kita sampaikan ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi buat kalian nanti. See you and happy holiday guys