Alamat dan Harga Menu Makanan Chevilly Resort and Camp Bogor – Nama Chevilly Resort and Camp belakangan ini menjadi perbincangan hangat di sosial media. Dimana penginapan sekaligus menjadi tempat liburan tersebut belakangan menjadi primadona tersendiri bagi warga Bogor dan sekitarnya.
Hal ini dikarenakan, Chevilly Resort and Camp Bogor tidak hanya memberikan penginapan bagi para wisatawan yang berkunjung, namun juga memiliki pemandangan yang begitu apik sehingga pas banget dijadikan sebagai spot foto nantinya.
Nama Chevilly ini menjadi buruan para wisatawan setelah berbagai foto cantik di tempat tersebut beredar di sosial media. Sebuah tempat liburan asik dengan memiliki konsep glamping dan villa yang terletak di perbukitan, menjadikan pemandangan disini begitu apik sekaligus udaranya juga sejuk khas pegunungan.
Penginapan yang ada di Chevilly Resort and Camp Bogor ini berbeda dengan yang ada pada umumnya. Dimana ada hotel mewah maupun glamping dan juga villa yang bisa kalian sewa untuk bermalam disana. Selain itu, lokasi dari Chevilly ini juga pas banget untuk acara outbond maupun gathering, hal ini dikarenakan lahannya yang sangat luas dan suasanan juga bikin nyaman.
Fasilitas di Chevilly Resort and Camp Bogor
Resort ini sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas umum yang sangat lengkap. Jadi tidak hanya sekedar penginapan saja, namun ada sejumlah fasilitas menarik yang pastinya bisa kalian dapatkan, diantaranya:
- Aneka Spot Foto
- Garden
- Restoran
- Kolam renang
- Green field
- Parkir luas
- Dan masih banyak lagi
Also Read : Lokasi dan Harga Sky Lodge Hotel Purwakarta, Hotel Gantung Unik Pertama Di Indonesia
Lokasi dan Rute Menuju Chevilly Resort and Camp Bogor
Jika kalian tertarik datang kesini, lokasi Chevilly Resort and Camp Bogor ini berada di Jalan Raya Veteran III Banjarsari, RT 001 / RW 004, CIawi, Bogor, Jawa Barat. Tempat ini buka selama 24 jam lho, jadi kalian bisa datang kapan saja jika pengen main kesini.
Yang menarik, Chevilly Resort and Camp Bogor ini jaraknya cukup dekat kok dengan pusat kota Bogor. Dimana jaraknya sekitar 17 KM atau kalian membutuhkan waktu tempuh sekitar 17 menit saja nanti. untuk rute menuju tempat ini jalannya cukup bagus dan mudah diakses, jadi kalian nanti bisa meminta bantuan dari Google Maps untuk menunjukkan jalannya.
Harga Tiket Masuk Chevilly Resort and Camp Bogor
Sebelum kalian masuk kesini, nantinya akan diminta membayar tiket masuk dulu oleh petugasnya. Harga tiket masuk Chevilly Resort and Camp Bogor ini cukup murah, dimana kalian dikenakan biaya sebesar Rp 20.000/orang. Dengan biaya yang sangat murah ini, kalian sudah bisa menikmati berbagai keindagan pemandangan yang ada didalamnya.
Biasanya para pengunjung yang kesini hanya sekedar untuk berfoto-foto karena memang banyak spot keren untuk memuaskan keinginan kalian. Mulai dari area taman, restoran, hingga penginapan seperti glamping yang unik.
Tidak hanya sekedar berfoto, jika kalian pengen menginap disini juga boleh kok. Dimana biaya sewa Chevilly Resort and Camp Bogor ini bisa kalian simak dibawah ini :
Glamping
- Camp : Rp 1.150.000
- Camp Twin : Rp 630.000
Hotel
- Deluxe Room : Rp 1.370.000
- Executive Deluxe : Rp 1.660.000
- Family Two Bed : Rp 2.397.000
Villa
- Lumbung : Rp 1.510.000
- Orchid : Rp 1.370.000
- Jasmine : Rp 1.660.000
- Lotus : Rp 1.370.000
- Rose : Rp 1.370.000
Di Chevilly Resort and Camp Bogor ini kalian tidak hanya bisa berfoto-foto saja guys, namun juga bisa membeli makanan yang ada di restoran Chevilly ini. Harga makanan disini mulai dari Rp 20 ribuan hingga yang paling mahal mencapai Rp 70 ribuan. Lalu untuk minumannya dijual mulai dari Rp 15 ribuan hingga Rp 20 ribuan. Cukup terjangkau bukan?
Cukup sekian dulu ya ulasan dari kita kali ini tentang Chevilly Resort and Camp Bogor, semoga apa yang kita sampaikan ini bermanfaat dan bisa jadi referensi liburan kalian nantinya, happy holiday boskuu.