Tiket Masuk dan Rute Gili Labak Madura, Surga Yang Tersembunyi Dibalik Sepinya Kota Madura

Tiket Masuk dan Rute Gili Labak Madura – Pasti semua orang sudah tahu ya, jika Madura menjadi negara dengan kepulauan terbesar didunia. Meskipun kebanyakan tidak berpenghuni, akan tetapi justru itu menjadi keuntungan tersendiri karena keindahan alamnya tetap terjaga.

Nah kali ini kita ingin mengajak kalian jalan-jalan ke wisata alam yang keren banget bernama Gili Labak. Nama kepulauan yang ada di Madura ini memang sudah sangat terkenal, hal tersebut tidak terlepas dengan keindahan alam yang dimilikinya membuat banyak orang yang tertarik untuk main kesini.

Selain memiliki pemandangan pantai yang super indah, Gili Labak Madura ini juga memiliki sejumlah kegiatan yang bisa kalian lakukan nantinya. Dengan pesona pantai yang alami dan indah, maka banyak para wisatawan yang tak lupa mengabadikan momen saat kesini.

Buat kalian yang bertemu dengan karang dan ikan cantik, maka juga bisa melakukan Snorkeling / Diving dibawah laut nantinya. Pemandangan bawah lau disini juga tak jauh keren dari yang ada di daratan, jadi kalian wajib mencobanya.

Jika kalian ingin berkemah di Gili Labak Madura ini juga boleh banget, karena pihak pengelola memang menyediakan lokasinya buat kalian. Namun ingat ya guys, agar keindahan dan kebersihan tempat ini tetap terjaga, silahkan bawa sampah kalian pulang lagi ya, jangan buang sembarangan.

Biasanya dalam paket wisata trip ke Gili Labak Madura ini memberikan sejumlah fasilitas komplit, yakni penginapan, tiket PP kesana, serta Snorkeling juga. Jadi disarankan kamu menyewa paket wisata saja agar perjalanan kalian tetap aman dan nyaman.

Also Read : Rute dan Harga Tiket Masuk Pantai Karang Jahe Rembang, Keindahan Pantai dengan View Pohon Cemara

Lokasi dan Rute Menuju Gili Labak Madura

Lokasi dari Gili Labak Madura ini berada di ujung pulau di Madura, yakni sebuah pulai terpisah namun masuk dalam wilayah Kecamatan Talango, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Letaknya yang berada ditengah lautan, membuat sejumlah wisatawan bakal memakan lebih banyak waktu dan usaha untuk bisa sampai di tempat ini.

Untuk Rute menuju Gili Labak Madura ini yang pertama kita mulai dari kota Surabaya langsung tancap gas ke Sumenep. Anda bisa menggunakan penerbangan local yang memakan waktu sekitar setengah jam, atau bisa juga menggunakan jalur darat dengan naik bus AKAS, setelah itu naik ojek menuju pelaburan menuju pulau Gili.

Rute lain yang bisa kalian lalui ialah Rute Kalianget. Jika dari Surabaya silahkan ambil arah melewati jembatan Suramadu, lurus saja hingga menemukan pertigaan jika belok kiri menuju ke Bangkalan. Silahkan belok kanan, ikuti jalan melalui Kota Sampang – Pamekasan – Pelabuhan Kalianget, setelah itu menyeberang menuju Gili Labak.

Harga Tiket Masuk Gili Labak Madura

Sebenarnya untuk harga tiket masuk Gili Labak Madura ini tidak ada tarif khusus, biasanya para wisatawan yang main kesini menggunakan paket wisata dari sejumlah biro perjalanan. Untuk harga paket wisatanya sendiri bervariasi, dan paling murah biasanya Rp 200 ribu,  ada juga hingga jutaan tergantung dari layanan yang diberikan.

Saat ini di kota Surabaya sudah banyak sejumlah agen wisata khusus untuk berkunjung ke Gili Labak Madura ini. Jika dihitung harganya pun cukup murah dan menguntungkan. Untuk perjalanan solo biasanya dikenakan biaya Rp 500 rib per 10 penumpang, jika tidak sampai 10 orang biasanya besarnya biaya akan dibagi dengan jumlah penumpang.

Gimana guys? Tertarik untuk berkunung kesini? Yuk ajak teman-teman maupun rekan kerja kamu,  agar biasa ramai-ramai datang kesini, selain harganya ‘bisa’ lebih murah juga liburan kalian bisa makin seru nantinya. Sekian dulu dari kita, Happy holiday bro..