Lokasi dan Rute Menuju Pantai Tanjung Tinggi – Untuk kalian penggemar film Laskar Pelangi, pastinya sudah tak asing lagi ya dengan Pulau Belitung yang berada di Provinsi Bangka Belitung ini. Nah berkat film itulah, maka saat ini provinsi Bangka Belitung menjadi buruan destinasi wisatawa bagi banyak orang.
Bukan karena filmnya, namun melihat berbagai keindahan alam yang dimiliki oleh provinsi Bangka Belitung itulah yang membuat banya orang tertarik untuk menuju kesana. Di Pulau Belitung ini memiliki banyak sekali pulau cantik yang menawarkan keindahan alam yang luar biasa indahnya, nah pada kesempatan kali ini kita ingin mengajak kalian berkunjung di salah satunya yakni Pantai Tanjung Tinggi.
Pantai Tanjung Tinggi ini sendiri masuk dalam objek wisata Kepulauan Belitung, dan jaraknya pun cukup dekat dengan Pantai Tanjung Kelayang. Jika dari Kota Tanjung Pandan, jaraknya sekitar 29 kilometer saja.
Tempat wisata alam pantai di Bangka Belitung ini memiliki luas yang tak kurang dari 80 hektar, dan permukaanya didominasi dengan pasir putih bersih yang begitu indah untuk dipandang. Nah jangan sampai ya kedatangan kalian ke Pantai Tanjung Tinggi ini dengan membuang sampah sembarangan ya guys, agar nantinya kebersihan dari Pantai ini tetap terjaga nanti.
Oiya, salah satu spot foto yang menarik dari Pantai Tanjung Tinggi Bangka Belitung ini adalah dikarenkan adanya ratusan batu granit yang ukuranya beragam, mulai dari ulkuran yang besar dan juga kecil. Ratusan batu granit ini tersebar di sekitar pantai dan juga menenangjung yang ada didekatnya.
Hamparan pasir putih bersih yang dipadukan dengan batuan granit dan juga air laut yang jernih membuat pemandangan di Pantai Tanjung Tinggi ini sungguh sempurna. Maka dari itu, pantai ini menjadi salah satu destinasi favorit para wisatawan yang berkunjung ke Pulau Belitung.
Selain memiliki pemandangan yang luar biasa indahnya, nah buat kalian yang ingin berenang di Pantai Tanjung Tinggi ini pun juga diperbolehkan guys, karena memang ombak dipantai ini sangatlah kecil dan tenang. Untuk kalian yang memiliki hobi snorkeling, Pantai ini juga bisa banget jadi spot pilihan kalian untuk melihat keindahan alam dasar lautnya.
Ada beberapa aktivitas yang bisa kalian lakukan di Pantai ini nantinya guys, selain untuk berenang dan juga menyelam, kalian juga bisa bermain di batu-batu granit yang ada disana, namun tetap hati-hati licin ya. Buat kalian yang hobi fotografi, Pantai Tanjung Tinggi ini bisa menjadi spot pilihan terbaik untuk bidikan lensa kameramu nanti.
Also Read : Harga Tiket Masuk dan Alamat Bukit Dhoho Indah Kediri, DEstinasi Wisata Keluarga Terbaru di Kota Tahu
Lokasi Dan Rute Menuju Pantai Tanjung Tinggi Bangka Belitung
Secara Geografis, lokasi Pantai Tanjung Tinggi ini berada dikawasan Desa Ciput, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung. Untuk rute menuju ke Pantai Tanjung Tinggi, sebelumnya kalian harus naik kapal atau berada di Pelabuhan Tanjung Pandan, setelah itu cari angkot untuk menuju ke Pertigaan Tanjung Binga.
Letak dari Pantai yang satu ini berjarak sekitar 29 KM saja dari kota Tanjung Pandan, lumayan jauh juga ya ? nah setelah sampai di pertigaan Tanjung Binga, kalian bisa oper angkot atu bisa juga dengan mencari tukang ojek untuk diantarkan ke Pantai yang ada di Bangka Belitung ini.
Harga Tiket Masuk Pantai Tanjung Tinggi Bangka Belitung
Untuk harga tiket masuk Pantai Tanjung Tinggi ini tidak ada guys, alias gratis. Namun untuk kalian yang ingin menginap disana, terdapat sebuah villa yang bisa kalian sewa nantinya dengan harga yang cukup mahal, yakni Rp 300 ribu permalam.